Camat Wedung Membuka Kegiatan Porseni Tahun 2022 di MI Raudlotul Athfal Mutihkulon
MI Raudlotul Athfal Mutihkulon mendapatkan kepercayaan untuk menjadi salah satu tuan rumah pelaksanaan Pekan Olahraga dan Seni (Porseni) Tingkat Kelompok Kerja Madrasah Ibtidaiyah (KKMI) Wedung Tahun 2022. Kegiatan yang diikuti 20 Madrasah Ibtidaiyah se-Kecamatan Wedung ini mengikutsertakan 617 kontingen, 32 wasit dan juri, serta 250 pendamping. Selain bertujuan untuk mencari bibit unggul di bidang olahraga dan seni, kegiatan Porseni ini juga bertujuan untuk memupuk jiwa sportivitas pelajar sejak dini.
Ada 14 cabang yang diperlombakan dalam Porseni tersebut yang meliputi 9 cabang olahraga dan 5 cabang seni dengan rincian sebagai berikut.
- Cabang Olahraga : Bola Volly, Lari, Lompat Jauh, Lompat Tinggi, Tenis Meja, Catur, Tenis Meja, dan Bulu Tangkis).
- Cabang Seni : Tahsinul Khot, MTQ, Pidato Bahasa Jawa, Pidato Bahasa Indonesia, Pidato Bahasa Arab, dan Singer.
Untuk mengawali kegiatan Porseni, dilaksanakan upacara pembukaan yang dilaksanakan di halaman MI Raudlotul Athfal Mutihkulon. Upacara pembukaan tersebut turut dihadiri Forkopimcam Kecamatan Wedung, Perwakilan Pemdes Mutihkulon dan Mutihwetan, Ketua KKMI Wedung, serta Pengawas MI Kec. Wedung. Tampil sebagai pembina upacara sekaligus membuka secara resmi kegiatan Porseni adalah Mulyanto, AP, M.Si. selaku Camat Wedung. Dalam sambutannya, beliau menyampaiakan bahwa kita yakin bahwa siswa-siswi Madrasah Ibtidaiyah di kecamatan Wedung mampu bersaing dengan siswa-siswi dari kecamatan lain, sesuai dengan slogan Kecamatan Wedung "Berkah, Bisa, dan Luar Biasa". Berkah dalam berkompetisi secara sportif, Bisa bersaing dengan kecamatan lain, dan Luar Biasa mampu mendapatkan hasil yang baik.
"Dalam berkompetisi kita harus menjunjung tinggi sportifitas dan kekompakan. Kalah atau menang dalam pertandingan suatu hal yang biasa. Kita harus kompak dalam berkompetisi agar menjadi juara dan sportif menerima hasil kompetisi", tambah Pak Camat.